Halaman

Selasa, 07 Agustus 2018

Spesifikasi Access Point

Assalamualaikum Wr.Wb



Hai... balik lagi ke blog saya yang singkat, padat, dan jelas mungkin banyak orang yang belum tau tentang Access Point itu apa maka dari itu saya akan menjelaskan secara singkat , padat ,dan jelas. Berikut ini adalah pengertian, fungsi, dan salah satu perangkat Access Point


Pengertian Access point

Access point merupakan sebuah perangkat dalam jaringan komputer yang dapat menciptakan jaringan lokal nirkabel atau WLAN (Wireless Local Area Network). Access point akan dihubungkan dengan router atau hub atau switch melalui kabel Ethernet dan memancarkan sinyal wifi di area tertentu. Untuk dapat terhubung dengan jaringan lokal yang telah dikonfigurasikan tersebut, perangkat harus melalui access point.

Access point terdiri dari antenna dan transceiver, dan bertindak sebagai pusat pemancar dan penerima sinyal dari dan untuk client server. Access point tidak dapat mengatur aliran data seperti router, access point hanya akan menyambungk upan atau tidak menyambungkan suatu perangkat yang mencoba untuk terhubung dengan jaringan, berdasarkan benar atau tidaknya password yang diberikan pengguna perangkat.


Fungsi Access Point

Secara umum fungsi access point adalah sebagai perantara lalu lintas data dari client (perangkat yang terhubung misal laptop, smartphone, komputer, PDA dll ) dengan jaringan lokal yang telah dibuat (wifi, wireless dll). Untuk lebih jelasnya sebagai berikut:

Sebagai penyebar sinyal internet melalui gelombang radio kepada perangkat yang terhubung dengan access point.
Sebagai penghubung antara jaringan lokal yang memakai kabel dengan jaringan nirkabel (wifi, wireless, bluetooth).
Sebagai alat untuk mengatur IP Address secara otomatis terhadap perangkat yang terhubung ke access point, fungsi ini mirip dengan fungsi DHCP (dynamic host configuration protocol) .
Sebagai pengaman dengan menerapkan fitur keamanan WEP atau WAP yang biasanya disebut Shared Key-Autenthication (akses wifi dengan password tertentu).

TP-Link CPE510 Outdoor Wireless Access
TP-LINK 5GHz 300Mbps 13dBi Outdoor CPE, CPE510 didedikasikan untuk solusi efektif biaya untuk aplikasi jaringan nirkabel. Dengan aplikasi manajemen terpusat, sangat ideal untuk point-to-point, point-to multipoint dan aplikasi cakupan Wi-Fi. Kinerja profesional, ditambah dengan desain yang user-friendly, membuat CPE510 pilihan ideal untuk bisnis dan pengguna rumah.

Produk Dengan Design Hardware Enterprise, dengan chipset tingkat enterprise Qualcomm Atheros, antena gain tinggi dan bahan berkualitas tinggi, kandang yang dirancang khusus, dan catu daya PoE,CPE510 dirancang khusus untuk penggunaan outdoor.

Spesifikasi dan Harga TP-Link CPE510

·      Harga: Rp 700.000
·      Built-in 13dBi 2×2 dual-polarized directional MIMO antenna
·      Adjustable transmission power from 0 to 27dBm/500mw
·      System-level optimizations for more than 15km long range wireless transmission
·      TP-LINK Pharos MAXtream TDMA (Time-Division-Multiple-Access) technology improves product performance in throughput, capacity and latency performance, ideal for PTMP applications
·      Centralized Management System – Pharos Control
·      AP / Client / Repeater / AP Router / AP Client Router (WISP) operation modes
·      Passive PoE Adapter supports up to 60 meter (200 feet) Power over Ethernet deployment and allows the device to be reset remotely


Nah itu adalah pengertian, fungsi dan salah satu contoh perangkat Access Point yang sikat, padat ,dan jelas. Semoga artikel yang saya buat menjadi pelajaran yang sangat bermanfaat untuk kita semua Amiin, Terima kasih atas kunjungannya.



Wassalamu'alaikum Wr.Wb

Tidak ada komentar:

Posting Komentar